ti

Kuliah di Prodi Teknik Infromatika ditempuh selama tujuh semester

TI – Program Studi Teknik Infromatika, Fakultas Sains dan Teknologi (FST) Universitas PGRI Kanjuruhan Malang (Unikama) menggelar yudisium semester ganjil 2021/2022. Bertepatan pada hari Kamis (10/3/2022) dan dilaksanakan secara daring. Salah satu rangkaian kegiatan akademik tersebut diikuti oleh 62 mahasiswa FST, diantaranya , 24 mahasiswa Prodi Teknik Informatika (TI). Tiga mahasiswa Teknik Informatika lulus hanya ditempuh selama tujuh semester atau 3 tahun setengah. Mahasiswa tersebut angkatan 2018 yang bernama Siti Zulaiha, Yogi dan Fajrian Nur.

Dekan yang juga sebagai dosen di Fakultasi sains bidang pendidikan matematika tersebut juga berpesan agar mahasiswa yang telah lulus tetap berkomunikasi melalui grup alumni masing-masing untuk berbagi informasi dan perkembangan FST. “Saya harapkan juga, setelah menjadi alumni kita dapat meningkatkan networking, sehingga jaringan alumni lebih bagus dan lebih kompak.” imbuhnya.

Mahasiswa yang kerap disapa Yogi ini memiliki banyak prestasi. Berbagai kegiatan kompetisi bidang kemahasiswaan telah dikutinya, seperti PKM, ASMI dan lain-lain. Selain itu ia juga mengaku telah mendapat banyak ilmu, dukungan serta pengalaman selama menempuh kuliah di FST Unikama. “Dengan berkuliah, kita dapat bertemu dengan banyak teman yang memiliki latar belakang, agama, suku, ras bahkan budaya yang berbeda-beda, dan di Unikama, saya bisa belajar itu semua.” tutupnya

Scroll to Top